Sabtu, 21 April 2012

Dahlan Ingin Naik KRL Ekonomi ke Sidang Kabinet di Bogor

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan kerap menggunakan fasilitas umum untuk melakukan perjalanan. Bahkan, menteri berkacamata tersebut memilih naik kereta api ekonomi.

Sebelumnya, mantan Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara (PLN) tersebut perah meninjau langsung kedaan kereta api ekonomi. Ketika ditanyakan kapan akan naik kereta api ekonomi lagi, dia mengatakan akan datang ke Sidang Kabinet (Sidkab) naik kereta api.



"Besok pagi lah (saya naik kereta lagi). Kan besok Sidkab di Bogor," ungkap Dahlan di kantor Menko Perekonomian, Lapangan Banteng, Jakarta, Kamis (22/12/2011).

Dahlan mengatakan, dia akan berangkat dari Stasiun Kereta Api Manggarai untuk mencapai tempat rapat tersebut. Menurutnya, jika berangkat dengan kereta api bisnis, dia tidak bisa merasakan padatnya kereta api ekonomi. "Kalau dari sini (Gambir) ke Bogor kan kalau dari sini sepi ya," tambah Dahlan.

Meski begitu, dia menjelaskan apa yang kerap dilakukannya ini bukanlah untuk mencari sensasi semata. Menurutnya, turun langsung ke lapangan dengan memantau dari pemberitaan sangat berbeda. "(Kalau tidak turun) kita tidak bisa melihat yang sebenarnya," tegas dia.

Sebelumnya, menteri yang juga bos salah satu media nasional di Tanah Air ini melakukan sidak terkait dimulainya pemberlakukan sistem loopline (jalur lingkar) kereta Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi (Jabodetabek) kemarin.

Dahlan naik kereta rel listrik (KRL) ekonomi dari stasiun Juanda setelah selesai berolah raga di sekitar kawasan Taman Monumen Nasional (Monas). Dahlan menumpang kereta ekonomi dari stasiun Juanda menuju stasiun Depok, Jawa Barat.

Selanjutnya, dari stasiun Depok menuju stasiun Jatinegara, Jakarta Timur. Pria yang menyukai stelan kemaja putih dan sepatu sport ini melanjutkan “jalan-jalan” menuju stasiun Kemayoran dan berlanjut ke stasiun Tanah Abang, lalu berakhir di stasiun Sudirman, Jakarta Pusat.-Okezone


Tidak ada komentar:

Posting Komentar